Jumat, 18 Maret 2011

Era Konvergensi Media


Apa itu konvergensi media ?
Sebelum saya berbicara lebih jauh mengenai konvergensi media,bagaimana konvergensi media yang efektif,apa manfaat nya,serta apa pula dampaknya bagi kita.Lebih dahulu saya membicarakan apa sebenarnya definisi dari konvergensi media itu sendiri.
Konvergensi media adalah penggabungan atau menyatunya saluran-saluran keluar (outlet) komunikasi massa, seperti media cetak, radio, televisi, Internet, bersama dengan teknologi-teknologi portabel dan interaktifnya, melalui berbagai platform presentasi digital. Dalam perumusan yang lebih sederhana, konvergensi media adalah bergabungnya atau terkombinasinya berbagai jenis media, yang sebelumnya dianggap terpisah dan berbeda (misalnya, komputer, televisi, radio, dan suratkabar), ke dalam sebuah media tunggal.
Contohnya adalah,saat ini kita menggunakan handphone bukan hanya untuk media komunikasi saja.Tetapi selain sebagai media komunikasi,handphone juga dilengkapi  fitur-fitur lain seperti kalkulator,radio,mp3,camera,alarm,game,dan fasilitas internet.Kita membeli handphone bukan hanya karena faktor komunikasi tetapi juga karena faktor-faktor lain yang terdapat didalamnya. Pengombinasian fungsi-fungsi dari beberapa piranti ke dalam satu mekanisme ini disebut juga konvergensi piranti (device convergence).
Dengan adanya konvergensi media,akan terjadi kerja sama antara jurnalis dari media cetak dengan media online.Hal ini akan menghasilkan berita yang lebih akurat.Dan tentunya dapat lebih menguntungkan bagi para audience.Dengan adanya konvergensi media ini pula maka audience dapat lebih terbuka.Mereka dapat mengontrol dan memilih acara yang bermanfaat bagi mereka.
Konvergensi telah terjadi pada dua aspek utama: teknologi dan industri. Pada aspek teknologi: Konten kreatif telah dikonversikan ke dalam bentuk–bentuk digital standar-industri, untuk disampaikan melalui jejaring pita lebar (broadband) atau tanpa-kabel (wireless), untuk ditampilkan di berbagai komputer atau piranti-piranti seperti-komputer, mulai dari telepon seluler sampai PDA (personal digital assistant), hingga ke alat perekam video digital (DVR, digital video recorder) yang terhubung ke pesawat televisi.Pada aspek industri: Perusahaan-perusahaan yang melintasi spektrum bisnis, mulai dari perusahaan media ke telekomunikasi sampai teknologi, telah menyatu dan membentuk aliansi-aliansi strategis, untuk mengembangkan model-model bisnis baru, yang dapat meraih keuntungan dari ekspektasi konsumen yang sedang tumbuh terhadap konten media yang disesuaikan dengan permintaan (on-demand).

Konvergensi adalah salah satu strategi ekonomi bagi perusahaan komunikasi.Bahkan konvergensi media sudah dikenal oleh perusahaan sejak zaman dahulu. Konvergensi media biasanya muncul karena beberapa alasan,diantaranya adalah dorongan kebutuhan akan beberapa fungsi media dan tekhnologi yang telah memungkinkan berintegrasi nya fungsi – fungsi dari beberapa media tersebut.Contoh konvergensi dalam perusahaan komunikasi adalah antara Media Indonesia dan Metro TV online.Atau merger antara  AOL (American Online) dengan  Time Warner.  
Apa saja dampak konvergensi ?
Sesuatu pasti menimbulkan dampak.Begitu pula dengan adanya konvergensi media ini pasti akan menimbulkan dampak.Entah itu adalah dampak positif maupun dampak negative.Berikut adalah penjelasan mengenai dampak-dampak dari adanya konvergensi media.
Yang pertama adalah dengan adanya konvergensi media maka terjadi perubahan gaya hidup di masyarakat.Saat ini banyak sekali masyarakat yang kecanduan dengan alat-alat tekhnologi.Mereka menjadi masyarakat online karena sebagian besar waktunya dihabiskan didepan laptop mereka.Lepas dari laptop mereka akan langsung menggenggam handphone mereka.Saat ini komputer atau handphone bukan lagi termasuk barang mewah.Sebagian besar rumah dilengkapi dengan computer dan internet.Atau saat ini sangat mudah kita menemui warnet.Dimanapun kita dapat mengakses internet.Begitu pula dengan handphone.Saat ini banyak sekali orang yang memiliki handphone,tidak memandang jabatan dan pekerjaan.
Yang kedua,tidak semua konvergensi media dapat berjalan mulus atau menguntungkan perusahaan.Ada beberapa alasan mengapa sebuah konvergensi gagal bagi perusahaannya.Perusahaan harus benar-benar tahu apakah masyarakat siap menghadapi konvergensi yang dilakukan oleh perusahaan – perusahaan tersebut.Perusahaan harus benar-benar memilih waktu yang tepat untuk melakukan merger dengan perusahaan lainya.
Yang ketiga,jika ada konvergensi yang gagal ada pula konvergensi yang berhasil.Inilah dampak positive konvergensi bagi perusahaan.Karena konvergensi akan meminimalkan pengeluaran dan dapat menambah pendapatan perusahaan.

Tantangan apa saja yang harus dilalui dengan adanya konvergensi media?
Kita semua meyakini,komunikasi konvensional mulai tergeser dengan komunikasi modern dengan maraknya konvergensi.Dan yang menjadi tantangan adalah bagaimana media komunikasi konvensional dapat tetap eksis di saat seperti ini.Bagaimana radio daerah bisa tetap eksis dengan maraknya internet dan TV kabel saat ini.
Tantanganya bagi masyarakat luas sendiri bagaimana kita dapat tetap mempertahankan komunikasi konvensional diantara komunikasi modern saat ini.Dimana saat ini orang lebih memilih berkomunikasi melalui internet dan handphone daripada harus bertemu langsung.Tantangannya adalah bagaimana kita harus tetap mempertahankan face to face communication.Karena menurut saya itulah cara terbaik untuk melakukan komunikasi.Agar pesan yang ingin kita sampaikan dapat diterima sepenuhnya oleh si penerima pesan.Kerana baik pesan verbal atau pun pesan nonverbal akan terlihat semua oleh si penerima pesan.Dari pada jika kita berkomunikasi melalui internet atau handphone,maka hanya pesan verbal saja yang tersampaikan,sedangkan pesan nonverbal tidak akan tersampaikan.Dan hal ini sering menimbulkan apa yang disebut miss communication.
Yang terakhir adalah hubungan antara konvergensi dengan regulasi.Jangan sampai tekhnologi mendahului regulasi,namun inilah yang saat ini umum terjadi.Pada dasarnya ada tiga unsure yang terkait dengan konvergensi media yaitu pasar,negara,dan masyarakat.Dan hal ini harus berjalan secara seimbang.Jangan sampai diantara ketiga unsure tersebut ada yang lebih mendominasi.Perusahaan melakukan konvergensi untuk mendapatkan keuntungan,dan masyarakat merasa diuntungkan pula dengan adanya konvergensi yaitu akan lebih mudah untuk berkomunikasi.Begitu pula dengan negara,pemerintah harus membuat peraturan yang terkait dengan merger perusahaan,yaitu perusahaan yang akan melakukan konvergensi.Jangan sampai konvergensi yang dilakukan perusahaan menyalahi aturan dan justru merugikan masyarakat.



Referensi :

Arismunandar,Satrio.(2010). Memahami Konvergensi Media (Media Convergence).Tersedia dalam:http://satrioarismunandar6.blogspot.com/2010/11/memahami-konvergensi-media-media.html(diakses 18 Maret 2011)


Hermawan,Anang.(2007).Tantangan Masa Depan Konvergensi Media.Terdapat dalam: http://abunavis.wordpress.com/2007/12/09/tantangan-masa-depan-konvergensi-media/(diakses 18 Maret 2011)

 

Setiawan,Judhie.(2009).Konvergensi.Tersedia dalam:http://www.slideshare.net/judhie/konvergensi(diakses 18 Maret 2011)


5 komentar:

  1. artikel anda sangat membantu.... konvergensi media merupakan terobosan terbaik saat ini.

    BalasHapus
  2. saya setuju bahwa konvergensi media adalah strategi ekonomi bagi perusahaan komunikasi

    BalasHapus
  3. Saya setuju dengan adanya konvergensi media..
    Karena dengan konvergensi media, perkembangan teknologi di dunia semakin lama semakin canggih n memudahkan para penggunanya dalam berkomunikasi…

    BalasHapus